Senin, 12 Maret 2012

Salman Azis Alsyafdi - Usaha Tanpa Modal

SALMAN AZIS ALSYAFDI, S.KOM
Di Jakarta, pada tanggal 11 Februari 1986 telah lahir seorang laki-laki bernama Salman Azis Alsyafdi. Salman merupakan salah satu pengusaha muda yang bisa dibilang sangat sukses! Jiwa wirausahanya sudah timbul sejak dia kecil.
Salman sangat jeli melihat setiap peluang, setiap permasalahan dijadikan lading bisnis olehnya. Ketika Salman duduk dibangku SMU, saat itu dia masuk kedalam sekolah asrama. Disekolahnya, salman sering merasa bosan dengan menu makanan yang sering dihidangkan oleh pihak sekolah. Karena keadaan inilah Salman mulai mencoba peluang bisnis yang pertama yaitu berjualan! Tapi yang dilakukan Salman berbeda, dia tidak menjual makanan melainkan menjual jasa pembelian makanan. Langkah pertama yang ia lakukan adalah, Salman menanyakan kepada teman-temanya siapa saja yang ingin membeli makanan diluar. Setelah mencatat pesanan teman-temanya, Salman yang dibantu dua temannya yang lain keluar asrama dan mencari tukang nasi goring yang enak dan yang paling murah. Begitulah cara Salman berwirausaha. Tidak perlu modal sedikitpun asalkan mempunyai niat dan kerja keras maka segala sesuatu pasti akan terjadi! There is nothing impossible as long as we want to try.
Setelah tamat SMA, Salman melanjutkan studynya di Universitas Indonesia. Selama Salman kuliahpun dia tetap mencoba untuk berwirausaha. Usaha yang dilakukan sering sekali tidak menggunakan modal sama sekali, contohnya berjualan buku Foto kopian kepada teman-teman mahasiswa, berjualan komputer rakitan. Bahkan waktu Salman kuliah dia berhasil mendirikan sebuah usaha warnet. Bersama temanya dia mulai merintis warnet yang dinamakan warnet gue.
Dalam merintis sebuah warnet, ternyata jalan Salman tidak semulus jalan TOL. Banyak hambatan yang dia temui. Dari mulai kekurangan modal hingga diancam karena persaingan tapi semuanya dijadikan Salman sebagai pemicu untuk berusaha lebih keras lagi.
Kini usaha warnetnya tersebar di daerah Tanggerang. Tidak hanya itu Salman juga membuka usaha penjualan dan servis komputer didaerah Serpong. Semua ini tidak akan tercapai tanpa adanya kerja keras dan tekad yang tinggi.

Komentar
 Modal utama dalam berusaha bukan lah uang melainkan tekad yang kuat dan kerja keras. Tanpa itu semua, usaha yang kita lakukan tidak akan pernah berjalan mulus.  Jangan pernah setengah-setengah dalam berusaha! Yang melakukannya dengan penuh perjuangan saja bisa gagal apalagi yang setengah-setengah. Salman telah membuktikannya dalam pengalaman hidupnya. Bisakah kita mencontohnya??Saya yakin bisa karena, there’s nothing impossible as long as we want to try
            

1 komentar:

  1. kawan, karena kita sudah mulai memasuki mata kuliah softskill akan lebih baik jika blog ini disisipkan link Universitas Gunadarma yaitu www.gunadarma.ac.id yang merupakan identitas kita sebagai mahasiswa di Universitas Gunadarma juga sebagai salah satu kriteria penilaian mata kuliah soft skill.. terima kasih :)

    BalasHapus